Desa Jolotigo, Pekalongan (18/07/2023) – Pencatatan keuangan merupakan suatu aktivitas yang kurang diminati sebagian besar orang dikarenakan harus lebih rinci, harus lebih detail, dan banyak variabel yang harus dipertimbangkan dalam penerapan pencatatan dan pengelolaannya. Terutama pada pelaku UMKM yang masih minim edukasi akan pengetahuan pencatatan keuangan yang sering kali menimbulkan ketidaktahuan dan ketidakpahaman tentang potensi kekuatan usaha. Selain itu, juga berpotensi pencatatan hilang saat pengkroscekan data berlangsung.
Buku kas ini merupakan aplikasi dari google playstore yang memiliki fungsi untuk mencatat keuangan dengan mudah, simple dan praktis serta dapat digunakan oleh semua khalayak. Aplikasi ini diperuntukkan untuk pengusaha/UMKM agar dalam urusan keuangan tercatat dengan mudah dan dapat dipantau sewaktu-waktu. Fiturnya yang sangat mudah untuk dipahami dapat memudahkan para pelaku UMKM untuk mengetahui kekuatan keuangan dan prospek usaha kedepan. Di aplikasi buku kas tersebut juga terdapat laporan keuangan diantaranya laporan laba rugi, laporan posisi keuangan, laporan data pelanggan dan manajemen persediaan baik secara bulanan, triwulanan, semesteran dan tahunan sebagai upaya evaluasi kinerja usaha mereka yang digelutinya.
Putri Giani Nabila Salwa Mahasiswa KKN Tim II Undip 2023 di Desa Jolotigo telah melaksanakan program kerja monodisiplin terkait mengedukasi masyarakat khususnya pelaku UMKM dalam memanfaatkan aplikasi buku kas yang dapat mempermudah pencatatan transaksi keuangan. Dalam program ini, pelaku UMKM merupakan warga atau masyarakat desa Jolotigo, kecamatan Talun kabupaten Pekalongan Jawa Tengah turut serta melaksanakan program tersebut. Pelaksanaan program kerja dilakukan dengan mendatangi warga yang mempunyai kegiatan usaha yang dilaksanakan dari pukul 09.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB.
Program ini disambut baik oleh pelaku UMKM dan berjalan dengan lancar tanpa ada suatu kekurangan apapun baik dari segi pemaparan materi maupun implementasi dari aplikasi buku kas tersebut. Materi yang diberikan dapat dengan mudah diserap oleh UMKM yang kemudian diterapkan melalui edukasi dan bimbingan yang dilakukan oleh Putri Giani sebagai mahasiswa jurusan Manajemen. “Edukasi mengenai aplikasi buku kas ini sangat membantu UMKM dan bagi saya pribadi untuk mengelola keuangan usaha saya. Kedepannya harus lebih dimasifkan kembali”, ucap salah satu pelaku UMKM di desa Jolotigo tersebut.
Tim II KKN Universitas Diponegoro 2023
Desa Jolotigo, Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.